BC Tembilahan Gelar Sosialisasi, Dorong IKM Inhu Tembus Pasar Ekspor
inhu | Rabu, 24 Mei 2023 | 18:23:43 WIB
Editor : wislysusanto | Penulis : dasmun
BC Tembilahan sosialisasi IKM di Kabupaten Inhu. Sosialisasi bekerja sama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Disperindagpas) Kabupaten Inhu serta Kantor Pelayanan Pejak (KPP) Pratama Rengat.(mun)
RENGAT - Kantor Bea Cuka (BC) Tembilahan mendorong pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menuju pasar ekspor. Hal ini dibuktikan dengan berdirinya Klinik Ekspor Impor BC Tembilahan di Rengat. Kemudian melaksanakan sosialisasi IKM menuju ekspor terhadap puluhan pelaku IKM tentang hak dan kewajiban Wajib Pajak Orang Pribadi dan Pendanaan NIK NPWP.
Sosialisasi digelar BC Tembilahan bekerja sama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Disperindagpas) Kabupaten Inhu serta Kantor Pelayanan Pejak (KPP) Pratama Rengat, Rabu (24/5) digedung promosi Disperindagpas Inhu. Sosialisasi di ikuti puluhan pelaku IKM.
Kepala BC Tembilahan, yang diwakili Kepala Seksi Kepatuhan Internal dan Penyuluhan BC Tembilahan, Budi Budiana dalam sambutannya menjelaskan, sosialisasi merupakan upaya BC Tembilahan bersama stakeholder terkait untuk mendorong IKM menuju ekspor.
"Kami sangat berharap, ada pelaku IKM di Inhu bisa menembus pasar ekspor dan kami yakin produk dari Inhu mampu bersaing dengan negara lain," ucapnya.
Bukti keseriusan lainnya yang dilakukan BC Tembilahan terhadap pasar ekspor ini, sejak beberapa bulan lalu, telah hadir di Rengat, Klinik Ekspor yang melayani berbagai hal menyangkut ekspor. Klinik Ekspor bisa menjadi tempat untuk berkonsultasi dan tidak dipungut biaya.
"Jika tidak cukup waktu untuk berkonsultasi dalam acara ini, silahkan bapak dan ibu datang ke Klinik Ekspor BC Tembilahan di Jalan MT Haryono, sebelah jembatan Trio Amanah Kota Rengat, kita buka setiap hari kerja," tambah Budi.
Sementara itu, Kepala Disperindagpas Inhu, Ergusfian, S.Sos dalam sambutannya sekaligus membuka sosialisasi mengucapkan terima kepada Kanto BC Tembilahan dan KPP Pratama Rengat yang telah berkenan memberikan pelatihan, sosialisasi dan keseriusan mendorong pelaku IKM menuju ekspor.
Disperindagpas Inhu, lanjutnya, sangat mendukung upaya serta langkah-langkah yang dilaksanakan Kantor BC Tembilahan serta KPP Pratama Rengat dalam mendorong pelaku IKM menuju ekspor. Sebab, banyak produk IKM di Kabupaten Inhu diminati konsumen, baik diwilayah Riau maupun luar Riau.*
BC Tembilahan sosialisasi IKM di Kabupaten Inhu. Sosialisasi bekerja sama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Disperindagpas) Kabupaten Inhu serta Kantor Pelayanan Pejak (KPP) Pratama Rengat.(mun)
BC Tembilahan Gelar Sosialisasi, Dorong IKM Inhu Tembus Pasar Ekspor
inhu | Rabu, 24 Mei 2023 | 18:23:43 WIB
Editor : wislysusanto | Penulis : dasmun
RENGAT - Kantor Bea Cuka (BC) Tembilahan mendorong pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menuju pasar ekspor. Hal ini dibuktikan dengan berdirinya Klinik Ekspor Impor BC Tembilahan di Rengat. Kemudian melaksanakan sosialisasi IKM menuju ekspor terhadap puluhan pelaku IKM tentang hak dan kewajiban Wajib Pajak Orang Pribadi dan Pendanaan NIK NPWP.
Sosialisasi digelar BC Tembilahan bekerja sama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Disperindagpas) Kabupaten Inhu serta Kantor Pelayanan Pejak (KPP) Pratama Rengat, Rabu (24/5) digedung promosi Disperindagpas Inhu. Sosialisasi di ikuti puluhan pelaku IKM.
Kepala BC Tembilahan, yang diwakili Kepala Seksi Kepatuhan Internal dan Penyuluhan BC Tembilahan, Budi Budiana dalam sambutannya menjelaskan, sosialisasi merupakan upaya BC Tembilahan bersama stakeholder terkait untuk mendorong IKM menuju ekspor.
"Kami sangat berharap, ada pelaku IKM di Inhu bisa menembus pasar ekspor dan kami yakin produk dari Inhu mampu bersaing dengan negara lain," ucapnya.
Bukti keseriusan lainnya yang dilakukan BC Tembilahan terhadap pasar ekspor ini, sejak beberapa bulan lalu, telah hadir di Rengat, Klinik Ekspor yang melayani berbagai hal menyangkut ekspor. Klinik Ekspor bisa menjadi tempat untuk berkonsultasi dan tidak dipungut biaya.
"Jika tidak cukup waktu untuk berkonsultasi dalam acara ini, silahkan bapak dan ibu datang ke Klinik Ekspor BC Tembilahan di Jalan MT Haryono, sebelah jembatan Trio Amanah Kota Rengat, kita buka setiap hari kerja," tambah Budi.
Sementara itu, Kepala Disperindagpas Inhu, Ergusfian, S.Sos dalam sambutannya sekaligus membuka sosialisasi mengucapkan terima kepada Kanto BC Tembilahan dan KPP Pratama Rengat yang telah berkenan memberikan pelatihan, sosialisasi dan keseriusan mendorong pelaku IKM menuju ekspor.
Disperindagpas Inhu, lanjutnya, sangat mendukung upaya serta langkah-langkah yang dilaksanakan Kantor BC Tembilahan serta KPP Pratama Rengat dalam mendorong pelaku IKM menuju ekspor. Sebab, banyak produk IKM di Kabupaten Inhu diminati konsumen, baik diwilayah Riau maupun luar Riau.*