8 Jumadil Akhir 1446 H / Selasa, 10 Desember 2024
Bijak Memilih di Pilkada Serentak | METRORIAU.COM

Des 2024
10


Bijak Memilih di Pilkada Serentak
opini | Sabtu, 27 Juli 2024 | 18:07:25 WIB
Editor : Linda | Penulis :

KOMISI Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar Pemilihan Serentak pada 27 November 2024 untuk memilih 38 gubernur, 416 bupati dan 98 walikota di seluruh negeri. Ini adalah pertama kalinya pemilihan kepala daerah dilakukan di tahun yang sama dengan pemilu presiden dan anggota legislatif, yang terlah sukses dihelat pada 14 Februari 2024 lalu.

Pemilu Serentak merupakan salah satu istilah dalam pelaksanaan pemilihan umum (pemilu). Penyelenggaraan pemilu dapat dilakukan secara serentak, atau yang menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), artinya bersama-sama.

Pemilu Serentak 2024

Sebagaimana dimuat pada situs resmi KPU, bahwa penyelenggaraan pemilihan umum (pemilu) dan pemilihan kepala daerah (pilkada) di tahun 2024 digelar secara serentak. Pemilu serentak diselenggarakan pada 14 Februari 2024 untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota.

Adapun Pilkada serentak diselenggarakan pada 27 November 2024 untuk memilih gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, dan/atau walikota dan wakil walikota. Ketentuan mengenai Pilkada serentak 2024 diatur dalam Pasal 201 Ayat (8) UU Nomor 10 Tahun 2016. Pada pemilu serentak ini, KPU harus bekerja keras mengatasi besarnya tantangan logistik, seperti pendirian tempat pemungutan suara dan pengiriman surat suara kepada lebih dari 204 juta pemilih yang tersebar di 17.000 pulau di Indonesia, dan 1,7 juta warga Indonesia di luar negeri.

Seiring dengan itu Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) harus memastikan ribuan kandidat dari 18 partai politik nasional dan enam partai politik lokal mengikuti proses pemilu dengan baik dan menyelidiki dugaan adanya pelanggaran kampanye dan kecurangan dalam pemilu. Institusi lainnya tentu Mahkamah Konstitusi juga harus bersiap untuk mengatasi berbagai sengketa yang mungkin muncul setelah pemilihan presiden, anggota legislatif dan kepala daerah.

Begitu juga dengan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu atau kepanjangan dari DKPP merupakan suatu lembaga dalam rangka memahami penegakan etik Penyelenggara Pemilu yang bermartabat secara utuh. Seperti dikutip dari laman resmi DKPP. Dalam Pasal 1 ayat 24 UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum (UU Pemilu) disebutkan bahwa DKPP adalah lembaga yang bertugas menangani pelanggaran kode etik Penyelenggara Pemilu.

Dinamika Pilkada Serentak

Secara prinsip Demokrasi penyelenggaraan pemilu dan pilkada serentak diharapkan meningkatkan efisiensi dan partisipasi pemilih, namun dibalik itu juga akan menimbulkan potensi polarisasi politik dan gangguan pada program pembangunan. Maka tidaklah berlebihan istilah tahun 2024-2025 adalah tahun politik, dan masa transisi pemerintahan. Dalam kurun waktu ini tentunya stabilitas pemerintahan, ekonomi dan persatuan kesatuan bangsa menjadi taruhannya.

Pilkada serentak juga akan menjadi tantangan baru bagi partai politik dalam berkompetisi, karena ada saatnya menjadi kawan dan lawan didaerah pemilihan yang berbeda namun dalam waktu yang bersamaan. Hitung-hitungan dalam menentukan jago yang akan diusung dalam pilkada menjadi kian rumit, ke tokohan, pengaruh, finansial serta nilai jual menjadi pertimbangan utama. Kekuatan mesin politik dan amunisi yang dimiliki partai tentu tidak akan mampu mengerakkan gerbong pemilih yang akan dilakukan secara serentak pada semua darah pemilihan.

Keadaan yang sama akan dihadapi oleh pemilih, biasanya hanya memilih satu kepala daerah gubernur, atau bupati/walikota, namun dalam pilkada serentak ada dua yang harus dipilih, gubernur dan bupati/walikota. Ini tentunya akan menguras emosional pemilih yang fanatik pada partai tertentu, karena bisa saja di pemilihan gubernur partainya berkoalisi dengan partai yang dibencinya, dalam waktu yang sama dipemilihan walikota/bupati partai tersebut menjadi lawan.

Strategi Pemilih dalam Memilih

Bijak dalam menentukan pilihan adalah kunci terpilihnya pemimpin yang berkualitas dari Pilkada serentak. Pemilih mesti mengambil Pelajaran dari pemilu serentak presiden dan legislative pada 14 Februari 2024 lalu. Melakukan perenungan terhadap apa yang menjadi dasar menentukan pilihan, factor yang mempengaruhi pilihan, dan akibat yang ditimbulkan dari pilihan.

Pemimpin adalah orang yang dituakan, begitu menurut buku Tunjuk Ajar Melayu karya budayawan Riau, Tenas Effendy. Menyadari pentingnya pemimpin dalam kehidupan manusia, berbangsa, bernegara, bermasyarakat, berumah tangga, dan sebagainya, orang Melayu berusaha mengangkat pemimpin yang lazim disebut “orang yang dituakan” oleh masyarakat dan kaumnya. Pemimpin diharapkan mampu membimbing, melindungi, menjaga, dan menuntun masyarakat dalam arti luas, dalam kehidupan duniawi dan ukhrat.

Paling tidak ada tiga hal yang perlu menjadi pertimbangan bagi pemilih dalam menentukan pilihan pada pilkada serentak. Pertama dalam menentukan pilihan lepaskan egoisme dan fanatisme partai politik, Pilkada adalah memilih pimpinan daerah, figur calonlah yang harus menjadi pertimbangan utama bagi pemilih. Orang-orang tua Melayu mengatakan: Bertuah ayam ada induknya, Bertuah serai ada rumpunnya Bertuah rumah ada tuanya Bertuah negeri ada rajanya Bertuah imam ada jemaahnya. Maksud ungkapan itu adalah, bila negeri tidak beraja, bila kampung tidak berpenghulu, bila rumah tidak bertuan, angin lalu tempias pun lalu, tuah hilang marwah terbuang, hidup celaka sengketa pun datang.

Selanjutnya mencari info tentang propile dan rekam jejak calon tentang prestasinya dalam karir berokrasi, politikus maupun pengusaha. Tentunya kontribusi dan perhatiannya terhadap daerah, dalam arti jangan memilih kucing dalam karung. Orang-orang tua Melayu menegaskan, kalau memilih pemimpin jangan karena memandang elok mukanya, tapi pandang elok hatinya atau pilih yang mulia budi pekertinya. Juga dikatakan jangan memilih karena suku, tetapi memilih karena laku. Lebih lanjut, ungkapan adat mengatakan, Kalau hendak memilih pemimpin: Jangan dipilih karena duitnya Jangan dipilih karena kayanya Jangan dipilih karena sukunya Jangan dipilih karena pangkatnya.

Terakhir tentunya pemilih harus Merdeka dalam menentukan pilihan, jangan karena ikut-ikutan, keterpaksaan atau mendapatkan imbalan, karena pilihan itu akan dipertanggungjawabkan dunia akherat, bukan sekedar coblos lima menit selesai tanpa ada akibatnya. “HIDUP ADALAH PILIHAN” Bijaklah dalam memilih sabab PILIHAN MU MENENTUKAN NASIB NEGERI DAN ANAK CUCU….

 

Penulis

ABDUL WAHID

*Komisioner KPU Kota Pekanbaru 2011-2013

 

 

 

Indeks Terbaru

hukum, Senin, 9 Desember 2024 | 21:40:06 WIB
Dugaan Korupsi Dana Hibah, Mantan Ketua PMI Riau dan Bendahara Tersangka
hukum, Senin, 9 Desember 2024 | 21:37:14 WIB
Kejati Riau-Jajaran Selidiki 43 Kasus Dugaan Korupsi, Lima Dihentikan
opini, Senin, 9 Desember 2024 | 21:09:20 WIB
Antikorupsi yang Kehilangan Makna
hukum, Senin, 9 Desember 2024 | 16:23:19 WIB
Dirlantas Polda Riau Pimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pengamanan Nataru
rohul, Senin, 9 Desember 2024 | 14:43:57 WIB
Kapolres Rohul Pimpin Patroli Skala Besar Untuk Wujudkan Kamtibmas

rohul, Senin, 9 Desember 2024 | 14:24:44 WIB
Polres Rohul Gelar Cooling System Untuk Jaga Kondusivitas Pasca Pilkada
rohul, Senin, 9 Desember 2024 | 14:12:55 WIB
Polsek Rambah Hilir Colling System di Dusun Kumu Deli
rohul, Senin, 9 Desember 2024 | 13:42:49 WIB
Patroli Polsek Tambusai Utara di Kantor Panitia Penyelenggara Pilkada
hukum, Senin, 9 Desember 2024 | 13:20:48 WIB
Rapat Dengan Pendeta, Polsek Tapung Hulu Siap Amankan Nataru
rohul, Senin, 9 Desember 2024 | 13:17:11 WIB
Libatkan Masyarakat, Polsek Rambah Samo Colling System Pasca Pilkada Serentak

rohul, Senin, 9 Desember 2024 | 13:09:58 WIB
Polsek Rambah Cooling System Jaga Keamanan Saat Ibadah Minggu
potensa, Senin, 9 Desember 2024 | 11:07:45 WIB
Galaxy Z Flip6: Solusi Tepat untuk Konten Catchy Gen Z
huawen, Senin, 9 Desember 2024 | 10:27:55 WIB
Magabudhi Riau Gelar Dhammatalk, Hadirkan YM Bhikkhu Abhijato
hukum, Senin, 9 Desember 2024 | 07:54:32 WIB
Polisi Sita Lahan dan 11 Unit Homestay Terkait Dugaan Korupsi SPPD di Sekretariat DPRD Riau
politik, Minggu, 8 Desember 2024 | 19:34:55 WIB
Penetapan Paslon Terpilih Pilkada Inhu Tunggu Surat KPU RI
etalase, Minggu, 8 Desember 2024 | 18:28:02 WIB
Istri Karyawan RAPP Berlatih Gunakan APAR dan Hadapi Kondisi Darurat Kebakaran
hukum, Minggu, 8 Desember 2024 | 17:07:02 WIB
Jelang Nataru, Ditlantas Polda Riau Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas
hukum, Minggu, 8 Desember 2024 | 16:27:33 WIB
26 WNA Diamankan Imigrasi Dumai, Hendak Menyeberang ke Malaysia
rohul, Minggu, 8 Desember 2024 | 10:27:57 WIB
Polsek Tambusai Utara Colling System Dengan Tim Paslon Bupati 01 Paska Pemungutan Suara
rohul, Minggu, 8 Desember 2024 | 10:20:00 WIB
Polsek Kepenuhan Cooling System Bersama Tim Koalisi Pemenangan Anton-Poti
rohul, Minggu, 8 Desember 2024 | 10:11:00 WIB
Personel Polsek Rambah Hilir Cooling System Paska Pilkada 2024
rohul, Minggu, 8 Desember 2024 | 10:06:43 WIB
Simpatisan Paslon Target Cooling System Polsek Kunto Darussalam
rohul, Minggu, 8 Desember 2024 | 07:36:40 WIB
Sat Binmas Polres Rohul Cooling System Dengan Simpatisan Paslon
rohul, Minggu, 8 Desember 2024 | 07:06:09 WIB
Dirlantas Polda Riau dan PUPR Cek Kondisi Jembatan Sungai Rokan
rohul, Sabtu, 7 Desember 2024 | 17:17:26 WIB
Jembatan Sungai Rokan Miring, Dirlantas Polda Riau Imbau Warga Lewat Jalan Alternatif

Huawen
Senin, 9 Desember 2024 | 10:27:55 WIB
Magabudhi Riau Gelar Dhammatalk, Hadirkan YM Bhikkhu Abhijato
Jumat, 29 November 2024 | 21:19:09 WIB
Aklamasi, Happy Terpilih Jadi Ketua PSMTI Pekanbaru
Senin, 25 November 2024 | 10:07:06 WIB
Permabudhi Riau Minta Umat Sukseskan Pilkada 2024

Politik
Minggu, 8 Desember 2024 | 19:34:55 WIB
Penetapan Paslon Terpilih Pilkada Inhu Tunggu Surat KPU RI
Sabtu, 7 Desember 2024 | 11:02:23 WIB
Bawaslu Riau Awasi Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara Pilgubri
Kamis, 5 Desember 2024 | 20:21:42 WIB
Bawaslu Riau Rakor Persiapan Pleno Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Pemilihan Serentak 2024

Video thumbnails 1 Rektor UMRI Ucapkan Selamat HUT ke - 67 Provinsi Riau
Video thumbnails 1 Digerebek Polda Riau, 59 Karyawan Judi Online di Pekanbaru Ditangkap
Video thumbnails 1 Kasus Dugaan Korupsi, Kadis ESDM Riau Indra Agus ditahan Kejari Kuansing
Video thumbnails 1 Wakili Wagubri, Kadisos Riau dan PT Indojaya Agrinusa Serahkan Bantuan di Tenayan
Video thumbnails 1 Kontingen Atlet Dayung Riau Berhasil Meraih Medali Di PON XX - 2021 Papua
Video thumbnails 1 Silaturahmi Brigjen Pol (Purn) Faisal Abdul Nasir dengan Kapolda Lampung

Hukum
Senin, 9 Desember 2024 | 21:40:06 WIB
Dugaan Korupsi Dana Hibah, Mantan Ketua PMI Riau dan Bendahara Tersangka
Senin, 9 Desember 2024 | 21:37:14 WIB
Kejati Riau-Jajaran Selidiki 43 Kasus Dugaan Korupsi, Lima Dihentikan
Senin, 9 Desember 2024 | 16:23:19 WIB
Dirlantas Polda Riau Pimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pengamanan Nataru

OTOMOTIF
otomotif, Rabu, 20 November 2024 | 21:03:56 WIB
MC Group Bawa Solusi Truk Pertambangan Masa Depan ke ASEAN Mining Conference
otomotif, Rabu, 13 November 2024 | 15:48:42 WIB
Pameran Honda Luar Biasa di Mal SKA, DP Ringan Untuk Semua Tipe Mobil
otomotif, Selasa, 12 November 2024 | 16:08:16 WIB
MC Group Raih Outstanding Partner Award

ZONA RIAU
pekanbaru, Jumat, 6 Desember 2024 | 23:00:49 WIB
Menuju WBBM, Kantor Imigrasi Pekanbaru Terus Berinovasi
pekanbaru, Kamis, 5 Desember 2024 | 20:37:34 WIB
Tirta Siak Sesuaikan Tarif Demi Keterjangkauan Air Bersih
dumai, Kamis, 5 Desember 2024 | 05:47:54 WIB
KPU Dumai Gelar Pleno, Ini Hasil Perolehan Suara Masing-masing Paslon

ETALASE
etalase, Minggu, 8 Desember 2024 | 18:28:02 WIB
Istri Karyawan RAPP Berlatih Gunakan APAR dan Hadapi Kondisi Darurat Kebakaran
etalase, Sabtu, 7 Desember 2024 | 13:42:28 WIB
Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Tapung Hulu Cek Kolam Ikan Nila di Desa Kasikan
etalase, Jumat, 6 Desember 2024 | 19:08:53 WIB
Tingkatkan Kualitas Pemberitaan Ekonomi, BI Gelar Pelatihan Wartawan


OTOMOTIF